Lompat ke isi utama

Berita

Panwaslih Lhokseumawe Hadiri Pelantikan Anggota DPRK Lhokseumawe 2019-2024

  LHOKSEUMAWE.BAWASLU.GO.ID | Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kota Lhokseumawe menghadiri rapat paripurna pengambilan sumpah jabatan Anggota DPRK Kota Lhokseumawe periode 2019 – 2024, Selasa, 10 September 2019 di gedung DPRK Kota Lhokseumawe. Dalam pelantikan itu turut dihadiri oleh Ketua dan Komisioner Panwaslih Kota Lhokseumawe, Teuku Zurkarnaen dan Sofhia Annisa. "Selamat atas pelantikan anggota DPRK Kota Lhokseumawe periode 2019-2024 dan juga berharap kepada wakil-wakil rakyat yang sudah diamanatkan oleh rakyat melalui pesta demokrasi langsung pada april lalu, untuk selalu tetap mengedepankan program program yang pro terhadap masyarakat kota Lhokseumawe" Kata Ketua Panwaslih Kota Lhokseumawe, Teuku Zurkarnaen, Ditambahkan bahwa anggota DPRK yang sudah dilantik untuk tetap menjujung tinggi rasa tanggung jawab dan juga amanahnya di parlemen secara bersih dan bijaksana.
Tag
Berita