Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Lhokseumawe Harumkan Nama Daerah, Masuk Nominasi Keterbukaan Informasi Publik Tingkat Nasional

Foto bersama Ketua Bawaslu Se-Aceh meraih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik

Foto bersama Ketua Bawaslu Se-Aceh meraih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik

Yogyakarta 27-28 Oktober 2025. Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Lhokseumawe kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Lembaga pengawas pemilu ini berhasil masuk dalam nominasi Anugerah Keterbukaan Informasi Publik tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Bawaslu RI, Bawaslu menggandeng Komisi Informasi Pusat (KIP) Republik Indonesia. Pencapaian ini menjadi bukti nyata komitmen Bawaslu Kota Lhokseumawe dalam mewujudkan transparansi dan akuntabilitas publik di lingkungan lembaga penyelenggara pemilu.

Masuknya Bawaslu Kota Lhokseumawe dalam nominasi tingkat nasional bukanlah hal yang instan. Sejak awal, lembaga ini secara konsisten membangun sistem pelayanan informasi publik yang cepat, mudah diakses, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Melalui Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID), Bawaslu Lhokseumawe aktif menyediakan berbagai dokumen publik seperti laporan pengawasan, data hasil pemilu, hingga kegiatan edukasi dan sosialisasi pengawasan partisipatif.

Ketua Sekaligus Kordiv Data dan Informasi, Bawaslu Kota Lhokseumawe, Dedy Syahputra, menyampaikan bahwa capaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran, serta dukungan masyarakat dan media lokal yang turut mendorong keterbukaan informasi. “Kami menjadikan prinsip transparansi sebagai pondasi utama dalam membangun kepercayaan publik. Pengawasan pemilu tidak hanya dilakukan oleh Bawaslu, tetapi juga harus melibatkan masyarakat melalui akses informasi yang terbuka,” ujarnya.

Selain itu, Bawaslu Lhokseumawe juga gencar memanfaatkan teknologi digital sebagai sarana penyebarluasan informasi. Melalui situs resmi, media sosial, dan publikasi digital, berbagai kegiatan pengawasan dan hasil-hasil kinerja lembaga dapat diakses oleh masyarakat secara luas. Langkah ini sejalan dengan semangat reformasi birokrasi yang menekankan pelayanan publik berbasis keterbukaan dan inovasi.

Masuknya Bawaslu Kota Lhokseumawe dalam nominasi nasional menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Aceh, khususnya Lhokseumawe. Prestasi ini membuktikan bahwa lembaga pengawas pemilu di daerah mampu bersaing dan menjadi contoh dalam penerapan prinsip keterbukaan informasi publik di tingkat nasional.

Ke depan, Bawaslu Lhokseumawe berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan informasi dan memperkuat kolaborasi dengan masyarakat serta media. Dengan semangat transparansi, Bawaslu berharap dapat menjaga integritas dan kepercayaan publik dalam setiap proses demokrasi di Indonesia.

Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik