Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Lhokseumawe Gelar “Merdeka Battle” Mobile Legends untuk Meriahkan HUT ke-80 RI

Koordinator Sekretariat Santi Setiawati mengarahkan untuk samasama memeriahkan HUT ke-80 RI dengan semangat persatuan dan kreativitas

Koordinator Sekretariat Santi Setiawati mengarahkan untuk samasama memeriahkan HUT ke-80 RI dengan semangat persatuan dan kreativitas

Lhokseumawe, 4 Agustus 2025 — Dalam rangka menindaklanjuti Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor B-20/M/S/TU.00.03/07/2025 tertanggal 28 Juli 2025 perihal penyampaian tema, logo, dan partisipasi menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Bawaslu Kota Lhokseumawe siap berpartisipasi aktif dengan menggelar berbagai kegiatan seru dan menyatukan, salah satunya turnamen Friendly Match Mobile Legends: “Merdeka Battle – HUT RI 2025.” 

Kegiatan ini juga sejalan dengan Surat Edaran Ketua Bawaslu RI yang mendorong seluruh jajaran sekretariat di tingkat pusat hingga kabupaten/kota untuk ikut memeriahkan HUT ke-80 RI dengan semangat persatuan dan kreativitas. Merdeka Battle – HUT RI 2025 merupakan ajang persahabatan e-sport Mobile Legends yang terbuka untuk masyarakat umum, khususnya para anggota Bawaslu dan Panwaslih se-Indonesia. Pertandingan akan digelar secara online dengan sistem random matchmaking, sehingga peserta tidak perlu datang sebagai tim, melainkan cukup mendaftar secara individu. Ketentuan dan Mekanisme Pertandingan: Pendaftaran dilakukan secara individu melalui listing grup panitia. Tim dibentuk secara acak oleh panitia dan diumumkan sebelum pertandingan.

 Sistem pertandingan menggunakan Custom Draft Pick 5v5, dengan format gugur (eliminasi langsung) atau round-robin, tergantung jumlah peserta. Pertandingan bersifat persahabatan, tetapi tetap mengedepankan sportivitas dan kompetisi yang sehat. Syarat Peserta: Terbuka untuk umum, terutama anggota Bawaslu/Panwaslih se-Indonesia. Menggunakan smartphone pribadi dan akun MLBB aktif. Tidak diperbolehkan menggunakan script, cheat, atau bentuk kecurangan lainnya. Fasilitas dan Penunjang: Panitia akan menyediakan MC/pemandu pertandingan, wasit atau lobby master, serta papan skor/bagan pertandingan secara real-time. Peserta disarankan hadir (online) 30 menit sebelum jadwal tanding, dan dapat berkoordinasi lewat voice chat atau bertemu langsung di lokasi kumpul (jika memungkinkan). 

Selain turnamen e-sport, Bawaslu Kota Lhokseumawe juga akan melaksanakan pengibaran Bendera Merah Putih secara serentak sepanjang bulan Agustus, serta menyelenggarakan berbagai lomba tradisional dan tim building pada 17 Agustus 2025, seperti estafet cup, jalan sandal kayu, tangkap tongkat, hingga tiup gelas. Melalui kegiatan ini, Bawaslu Kota Lhokseumawe berharap dapat menumbuhkan semangat nasionalisme, kekompakan, serta inovasi lintas generasi di momentum kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran, silakan hubungi panitia melalui kontak resmi atau grup internal.

Penulis : Mustakim 

Editor : Humas