Apel Pagi Rutin Jajaran Bawaslu Kota Lhokseumawe
|
Bawaslu Kota Lhokseumawe melaksanakan apel rutin di halaman kantor pada Senin (25/8/2025). Kegiatan tersebut dipimpin oleh Pelaksana PNS Bawaslu Kota Lhokseumawe, Vera Darmayani, dan diikuti oleh seluruh jajaran staf serta koordinator sekretariat.
Dalam arahannya, Vera menekankan pentingnya disiplin, tanggung jawab, dan profesionalisme dalam menjalankan tugas-tugas kelembagaan.
“Apel pagi bukan hanya rutinitas, tapi refleksi dari komitmen kita terhadap kedisiplinan dan semangat pelayanan publik. Setiap pegawai harus mampu menjaga konsistensi kinerja dan etika dalam bekerja,” ujarnya.